Sabtu, 18 Maret 2017

Sudah Tahun 2017, Tapi hati mu masih tahun 1980 an ? #FAKTA

Sudah tahun 2017 tapi hatimu masih tahun 2000 ? Murah banget yakks, Karna masih tahun segitu kamu belum bisa move on tapi perkembangan yang terjadi disekitarmu terus berjalan, 

Banyak orang yang bilang 'Jika kamu berjodoh, pasti tidak akan lari kemana' tapi sampai kapan kamu masih harus berpegang akan hal ini? 

Memang sulit jika tanpa sadar kita sudah bertambah umur sering tahun ke tahun tapi kita belum bisa MOve On dari mantan. HEllo ?

Kata Move On memang gampang, tapi tidak semua dari kamu bisa menjalankannya dengan baik. Apalagi dengan kamu tipe golongan darah O. Mungkin akan kita bahas lebih lanjut untuk tipe golongan darah O yah.

1. Cintailah Dirimu sendiri

Memang terkesan egois, tapi who cares?. Siapa yang bakal mencintaimu kalau kamu tidak mencintai dirimu sendiri terlebih dahulu. Jika yang mencintaimu hanya memanfaatkanmu dan pergi begitu saja bukankah kamu yang bakal gigit jari mbok kalau kamu gak mencintai dirimu sendiri.

Dengan mencintai dirimu ibarat kita memberikan sedikit waktu buat kita sendiri dan nantinya kamu akan lebih berpikir, jika ada orang yang menyakiti dirimu maka kamu tidak akan sebegitu mudahnya untuk mengorbankan dirimu sendiri buat hal-hal yang tidak perlu.


2. Relakan semua hal yang berhubungan dengan Dia

Barang dari mantan tidak bisa dibuang. Terlalu mahal dan tidak rela, Yupss itu akan jadi poin pertama untuk kamu lebih susah melupakan mantan. 

Buang semua barang yang berkaitan dengan mantan supaya kamu bisa move on. Memang tidak bisa langsung,

Tapi buktikan ini bisa jika kamu benar-benar membuangnya. Karna hanya dengan simpan pemberian dari mantan tidak akan membuatmu balikan lagi dengan mantan. So please STOP!

3. Targetkan Kesedihan Dirimu

Dalam hal ini, sudah pasti semua tidak dalam mood. Baik dalam mood makan, berpergian, kerja, waktu buat dirimu sendiri. Pasti semua tidak akan bisa kamu lakuiin lagi,

Well, pertanyaannya sampai kapan kamu begitu? Terluntang lantung tanpa arah yang jelas sedangkan mantanmu sudah sangat senang, 

Kamu itu berharga. So, Buat dirimu hanya sehari atau dua hari untuk Lewar dari itu, kamu harus sudahi, dan melanjutkan hidupmu yang sudah dibikin berantakan oleh kamu tentunya.

Doing this, Targetkan dirimu untuk mengenang dan merelakan ini butuh berapa lama. Satu bulan, NoWay, itu terlalu lama. Kan tidak mungkin seumur hidup kamu nangisin Dia yang tidak pernah menghiraukan dirimu kembali,

4. Sibukkan Dirimu dengan Aktivitas

Jadikan aktivitas ataupun kegiatan yang ada, manfaatkanlah. Buat dirimu sesibukmu mungkin dan jangan biarkan Mantan memberikanmu waktu untuk mengenang Dia. 

Memang tidak mudah untuk melupakan mantan apalagi yang sudah seperti bagian dari kita sendiri. Mantan memang tidak mudah dilupakan tapi buat apa kamu pelihara mantan jika tidak lagi bisa mendatangkan dirimu manfaat dan menghasilkan uang buat dirimu. Buang aja. 

Dia aja yang sering kamu sebut dengan 'Kesayangan' bisa membuangmu dan memutuskanmu untuk mencari yang katanya lebih baik dari Dirimu. So, buat apalagi kamu pikirin yang begitu, Hidupmu tetap harus jalan meskipun ada Dia ataupun tanpa Dia.









0 komentar:

Posting Komentar